Saturday, 30 December 2023

Masak Pakai Rice Cooker Miyako Seperti Nikita Willy

Bertepatan dengan Hari Ibu di bulan Desember ini, saya bersyukur akhirnya bisa ikut merasakan bagaimana 'serunya' menjadi seorang Ibu, setelah melahirkan baby Noura, perempuan cantik di bulan Mei kemarin. Dan jika dihitung, baru 7 bulan status saya berubah menjadi Ibu anak satu.

Noura Ade Feyadin

Selama ini saat melihat ke'riweuh'an ibu-ibu dengan segala urusan rumah tangga-nya, saya cuma bergumam dalam hati, "kapan ya saya bisa menjadi seperti mereka, menjadi perempuan seutuhnya, punya suami, punya anak, dan mengurusi mereka dengan kekuatan yang saya punya" Dan sangat bersyukur sekali, akhirnya Tuhan mengabulkan keinginan saya itu, walaupun agak lama, bahkan bagi sebagian orang sudah telat sekali, hehe. 

Wednesday, 27 December 2023

3 Keunggulan Program Makan Siang dan Minum Susu Gratis dari Prabowo Gibran

Antusias masyarakat menyambut tahun baru 2024 semakin terasa euforianya, apalagi ditambah saat ini bersamaan dengan musim kampanye Pilpres dan para wakil rakyat yang ingin mengabdikan diri mereka untuk negara ini. Baliho-baliho bertebaran di mana-mana dengan 'janji-janji' politik yang kadang membuat kita ingin sekali membelai wajah-wajah para calon wakil rakyat itu dari pinggir jalan.

program makan siang dan susu gratis
Minum susu. scr: FF

Namun, yang saya rasakan menjelang Pesta Demokrasi 2024 kali ini terasa lebih seru dibandingkan pemilu-pemilu sebelumnya. Karena selain semua kandidat capres - cawapresnya punya karakter yang kuat dan memang pantas untuk dipilih, dan pendukung yang militan, ternyata program-program yang menjadi andalan masing-masing pasangan calon presiden ini juga membuat sebagian masyarakat agak galau ingin memilih siapa nantinya.

Tuesday, 12 December 2023

3 Karakter Kuat Prabowo Subianto Calon Presiden yang Disukai Masyarakat

Well, setelah beberapa waktu lalu saya sempat membahas capres dan cawapres dari koalisi sebelah, sekarang tibalah saatnya saya ingin membahas 'kembali' calon Presiden Indonesia dari nomor urut 2 untuk pemilu 2024 nanti. Siapakah dia? Dan siapa lagi kalau bukan Bapak Prabowo Subianto Joyohadikusumo, atau yang sekarang lebih terkenalnya dengan julukan dari netizen sebagai bapak gemoy. Walaupun gemoy, namun kepribadian Prabowo Subianto sangat kuat. Hal itu tercermin dari sikap pantang menyerahnya dalam mengikuti 'pertarungan' seru di setiap pemilihan umum yang beliau ikuti. 

Prabowo Subianto

Mengapa saya bilang kembali? Karena di pemilu 10 tahun yang lalu, tepatnya Pemilu 2014, ketika Bapak Prabowo Subianto mencalonkan diri menjadi calon Presiden Indonesia untuk pertama kalinya, saya bersama teman-teman blogger saat itu sempat menjadi bagian tim kampanye kemenangan beliau bersama pasangannya saat itu.