Masa pandemi seperti sekarang ini memang memaksa kita untuk selalu siap siaga menjaga kesehatan agar imun tubuh tetap kuat. Dari mulai minum vitamin, menjaga pola makan dan cukup nutrisi. Hingga mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan bila keluar rumah, berolah raga, dan termasuk dengan konsumsi makanan atau minuman tambahan lainnya agar tubuh tetap fit melawan virus.
wedang uwuh. Foto: kumparan.com |
Salah satu yang paling mudah buat saya adalah menambah imun dengan minum jamu. Tapi sayangnya, mbok-mbok jamu langganan sudah jarang sekali lewat depan rumah. Sementara jika membuat sendiri kan lumayan repot. Apalagi ketika di awal-awal pandemi, hits sekali dengan anjuran untuk minum jamu herbal mpon mpon, yang konon khasiatnya juga bisa membantu menguatkan imun.
Tapi jamu tradisional ini memang dari jaman kerajaan dulu dipercaya banget bisa membantu kesehatan tubuh. Dan negara kita juga terkenal dengan kekayaan tumbuhan herbal alami yang menyehatkan.
Ada satu resep minuman tradisional yang selama ini saya pikir nggak ada khasiatnya sama sekali, dan juga dulu saya nggak begitu suka dengan tampilan juga komposisinya. Namanya Wedang Uwuh, minuman tradisional berasal dari tanah Jawa. Minuman yang katanya mirip sampah, karena terdiri dari campuran beberapa rempah yang dikeringkan. Namun ternyata, setelah saya membaca artikel di internet, Wedang Uwuh minuman herbal alami ini punya segudang manfaat, bukan hanya sekedar minuman biasa.
Pertama kali saya mencoba minuman Wedang Uwuh ini saat ada teman datang dari Jogja, dia membawa satu paket bungkusan Wedang Uwuh, dalam satu bungkus ini ternyata dikemas lagi dengan bungkusan kecil-kecil Wedang Uwuh yang siap seduh. Setelah diseduh rasanya sedikit pedas dengan aroma wangi khas dari Kayu Secang serut.
Dalam satu bungkus Wedang Uwuh yang dibawa teman saa itu isianya adalah:
- Jahe Merah
- Secang
- Buah Cengkeh
- Daun Cengkeh
- Cabe Jawa
- Kayu Manis
- Lada Hitam
- Kapulaga, dan
- Gula Batu
- Sereh
Nah, setelah saya cari tau, ternyata Wedang Uwuh ini punya banyak sekali manfaatnya, diantaranya ada 5 manfaat Wedang Uwuh yang baru saya ketahui.
Berikut 5 khasiat Wedang Uwuh untuk kesehatan:
- Sebagai Antioksidan
Diketahui kalau Secang, Sereh itu kaya akan antioksidan yang dibutuhkan tubuh untuk menangkal radikal bebas. Antioksidan yang bisa mencegah sel kanker. - Menguatkan Imun
Rempah-rempah seperti Jahe Merah yang ada di Wedang Uwuh ini juga dapat mencegah dan membunuh bakteri di dalam tubuh, menangkal virus penyebab flu. Apalagi jika diminum di musim hujan. Badan menjadi hangat dan menjadi lebih kuat. - Mengurangi Peradangan
Kayu Manis yang ada dalam komposisi Wedang Uwuh juga bisa mengurangi peradangan seperti radang sendi, sakit kepala atau beberapa rasa sakit yang lain. Kalau habis minum Wedang Uwuh ini terasa nyaman di badan. - Menghangatkan Badan
Kayu manis, Jahe, Cengkeh adalah perpaduan herbal alami yang dapat menghangatkan badan secara alami dari dalam tubuh. Aroma herbal dari rempah tradisional juga menenangkan pikiran. - Meredakan Gejala Masuk Angin
Yang paling terasa bila badan mulai menunjukkan gejala masuk angin, seperti kepala pusing, perut kembung, mual dan lainnya, namun setelah menghirup seduhan wedang uwuh, badan jadi terasa lebih segar.
Selain 5 khasiat tersebut, ternyata ada banyak lagi khasiat lainnya bisa membaca artikel-artikel yang ada di internet, mengatasi masalah pencernaa, menurunkan kadar kolesterol, menurunkan gula darah, dan lainnya.
Saat ini mudah sekali bila kita ingin menyeduh secangkir Wedang Uwuh, karena sudah dijual banyak di e-commerce tanpa harus membeli langsung ke daerah asal. Seperti Herbadrink Wedang Uwuh yang bisa dibeli di mini market terdekat. Herbadrink Wedang Uwuh ini juga dibuat berdasarkan resep tradisional yang diproses dengan teknologi modern, jadi tingkat higienisnya lebih aman. Dilihat dari komposisinya, menggunakan bahan-bahan alami bukan hanya sekedar ekstrak saja seperti minuman herbal lain. Itulah kenapa saya suka herbaldrink untuk membantu menjaga imun tubuh selama beraktivitas selama pandemi. Aroma dan rasanya nggak jauh beda dengan Wedang Uwuh tradisional lain, karena Herbadrink dibuat dengan resep tradisional dengan bahan alami pilihan, diolah dan diproses dengan teknologi modern. Jadi lebih higienis.
No comments:
Post a Comment
Terima Kasih - @melfeyadin