Laman

Friday, 18 October 2019

Fungsi Oli Mesin Kendaraan yang Jarang Diketahui

Mungkin sudah banyak dari kita yang tahu apa itu oli mesin, namun belum begitu banyak tahu fungsinya pada kendaraan. Secara umum, pengertian oli merupakan cairan flurida yang mendukung kerja dari sebuah mesin terutama mesin kendaraan. Agar kendaraan bisa bekerja sesuai fungsinya maka harus dilakukan penggantian oli secara berkala. Jika tidak dilakukan maka mesin bisa saja mati dan kendaraan tidak bisa dipakai. Dari situ sudah sangat jelas bahwa oli sangat berpengaruh pada kinerja mesin sebuah kendaraan. 

Car from pexel
Berikut Ini 5 Fungsi Penting dari Oli Mesin Kendaraan 
Tidak sedikit orang yang melupakan pentingnya oli bagi kendaraannya sehingga mereka membeli oli dengan kualitas rendah atau lupa melakukan penggantian oli secara berkala. Agar kita tidak mudah sembarangan memilih oli kendaraan, berikut ini 5 fungsi penting oli bagi sebuah mesin yang harus kita ketahui: 

  1. Sebagai Anti Karat
    Karat pada mesin kendaraan terjadi akibat gesekan pada part-part di dalam mesin yang menghasilkan panas berlebih. Reaksi kimia akibat proses tersebutlah yang memunculkan karat pada mesin kendaraan kita. Oli mesin dapat mencegah terjadinya karat akibat gesekan antar besi karena lapisan oli yang ada bisa mencegah terjadinya korosi. Lapisan oli membuat permukaan logam tidak terkena udara atau air secara langsung. Karat dapat mengganggu kinerja kendaraan dan membuat komponen kendaraan rapuh sehingga fungsinya berkurang atau bahkan menghilang.
  2. Sebagai Pembersih Ruang Mesin
    Ruang mesin bisa menjadi kotor seiring penggunaannya yang terlalu sering. Kotoran ruang mesin terjadi karena gesekan yang menimbulkan bram-bram. Fungsi oli untuk pembersih ruang mesin yaitu dengan membawa kotoran menuju carter yang kemudian kotoran tersebut akan sampai di bawah carter dan mengendap. Selanjutnya magnet di dasar carter akan menangkap kotoran tersebut untuk kemudian disaring agar tidak terbawa ke bagian mesin lainnya. Jika kotoran tersebut terdistribusi ke bagian mesin lain maka akan terjadi kerusakan atau gangguan pada mesin.
  3. Sebagai Penyekat Oli mesin dapat berfungsi sebagai penyekat antara bagian metal mesin yang saling bersinggungan saat sedang bekerja. Bagian-bagian tersebut jika dibiarkan terus bersinggungan akan menyebabkan komponen di dalam mesin cepat terkikis. Sifat oli yang kedap udara sangat berperan penting sebagai penyekatan bagian dalam mesin kendaraan. Gunakan oli berkualitas seperti merk Mobil untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Teknologi yang diterapkan pada setiap produknya mampu menjaga kondisi kendaraan kita.
  4. Sebagai Pelumas
    Mungkin sudah banyak yang tahu bahwa oli berfungsi sebagai pelumas mesin kendaraan. Oli menjaga kemungkinan gesekan yang terjadi semakin kecil sehingga kinerja mesin tetap terasa baik. Minimnya gesekan yang terjadi juga mengurangi bunyi metal yang ada sehingga komponen atau part mesin tidak cepat rusak.
  5. Sebagai Pendingin Mesin
    Fungsi oli mesin yang terakhir yaitu sebagai pendingin mesin saat sedang bekerja. Mesin yang sedang bekerja terus berputar dan menghasilkan gesekan antar komponen. Gesekan dalam kecepatan tinggi dan dalam waktu lama akan menghasilkan panas yang bisa mempercepat pengikisan komponen mesin. Oli dapat menetralisir panas yang dihasilkan sehingga dapat mencegah terjadinya overheating pada kendaraan. 

Itulah informasi mengenai 5 fungsi utama dari oli mesin bagi kendaraan kita. Memilih oli berkualitas juga menjadi salah satu hal yang wajib kita perhatikan agar kesehatan mesin kendaraan terjaga. Mobil merupakan merk rekomendasi terbaik karena menyediakan oli untuk semua mesin kendaraan baik sepeda motor, mobil, diesel mobil, hingga kendaraan komersil. Kunjungi mobil.co.id untuk melakukan pemesanan atau melihat informasi lebih detail.

5 comments:

  1. Ternyata oli mesin kendaraan mempunyai banyak fungsi ya Mbak hehe.

    ReplyDelete
  2. Ternyata oli mesin juga bisa berfungsi sebagai pendingin mesin ya Kak.

    ReplyDelete
  3. Terimakasih informasinya, Kak. Pasti akan sangat bermanfaat untuk banyak orang.

    ReplyDelete
  4. Saya akan lebih berhati-hati dalam memilih oli mesin untuk kendaraan saya.

    ReplyDelete
  5. Pemilihan oli mesin yang berkualitas pasti akan menjaga kesehatan mesin kendaraan kita.

    ReplyDelete

Terima Kasih - @melfeyadin