Laman

Monday, 14 January 2019

Naik Bus Menjadi Alternatif Transportasi Ke Jogja


Foto dr sini jawaratourjogja

Sejak harga tiket kereta dan pesawat sekarang lebih terjangkau, dulu orang-orang jika ingin bepergian lebih memilih naik bus karena harganya memang lebih murah dan mudah ditemukan dibandingkan kedua moda transportasi kereta atau pesawat, terutama jika bandara atau stasiunnya jauh dari rumah atau titik keberangkatan. Bus masih menjadi primadona buat mereka yang malas ribet dan belum tau caranya naik pesawat atau kereta dan dananya terbatas.

Saya masih ingat banget dulu waktu pertama kalinya ke Jogja tahun 1998, harga tiket bus dari Lampung keJogja dengan bus tipe ekonomi tarifnya hanya Rp. 25ribu, dengan perjalanan dari terminal bus Rajabasa yang memakan waktu kurang lebih sehari semalam sampai di terminal Giwangan. Harga yang sangat murah banget dibandingkan sekarang ya, yang tiketnya bisa ratusan ribu atau jutaan jika naik pesawat. Dulu punya uang satu juta rupiah sudah bisa jalan-jalan keliling Pulau Jawa, tapi sekarang hanya cukup untuk ongkos transportasi saja.

Tapi sekarang naik bus juga masih menjadi pilihan banyak orang jika ingin ke luar kota, apalagi dengan menilik harga tiket pesawat yang sekarang itu naik gila-gilaan alias mahal dibanding beberapa bulan sebelumnya. Bus akhirnya menjadi alternative untuk perjalanan di pulau Jawa.


Seperti kemarin, ketika saya dan keluarga ingin liburan ke Jogja dalam rangka bertemu keluarga yang sudah 20 tahun nggak ketemu.  Tiga bulan sebelum berangkat saya sudah mencari tiket kereta untuk 8 orang dari Stasiun Senen ke Stasiun Lempuyangan, pembelian tiket kereta ini harus cepat mengingat banyaknya orang yang ingin melakukan perjalanan yang sama ke berbagai daerah di Pulau Jawa. Jika tidak dari jauh-jauh hari, pasti tak kebagian lagi bangku di kereta. Alternatif lain ada di pilihan kelas executive, namun karena banyak bawa keluarga, pilihan jatuh tetap di kelas ekonomi yang murah namun tetap nyaman.

Tapi ternyata menjelang hari H keberangkatan, masih ada satu keluarga dari Jakarta yang ingin ikut ke Jogja, karena tiket kereta sudah full booking, saya sarankan untuk mencari bus saja dari Terminal Rambutan ke Jogja.

Dan inilah dramanya.
 
Sepupu yang baru pertama kalinya naik bus ini ternyata ditipu calo tiket bus. Harusnya dia berangkat dari Terminal Rambutan bisa langsung memilih tujuan ke terminal Giwangan, Jogja. Tapi karena dia belum bisa menolak dengan tegas tawaran calo-calo tiket bus di terminal yang terkadang sering memaksa, dia justru naik bus yang kearah Solo. Karena menurut calo tiket di terminal, dari Solo juga bisa ke Jogja dengan cara lanjut naik bus lagi atau ke Semarang baru lanjut Jogja lagi. Yang itu berarti ongkos nya menjadi double dan waktu yang diperlukan juga bertambah. Seharusnya hanya butuh waktu kurang lebih 13 jam, ini menjadi lebih karena kebanyakan transit.

Kalau tau seperti itu kan lebih baik beli tiketnya secara online saja, karena sekarang sudah banyak platform penyedia jasa pembelian  tiket bus online untuk tiket joglosemar travel dengan tujuan Jogja, Solo atau Semarang atau kota-kota lain di Pulau Jawa yang murah dan terpercaya seperti Traveloka. Kita tinggal pilih titik keberangkatan di platform tersebut lalu tinggal pilih kota tujuan dengan berbagai macam pilihan armada bus ekonomi maupun executive, yang terkadang memberikan promo diskon yang lumayan.


Tapi ya belum banyak yang paham soal tiket bus online ini. Armada busnya sendiri juga banyak yang tidak melayani untuk pembelian seperti ini. Padahal di era yang serba digital seperti sekarang, bus-bus di Indonesia harusnya juga melek teknologi. Jadi nggak banyak penumpang yang tertipu calo tiket seperti yang dialami sepupu saya beberapa hari yang lalu. Harusnya ke Jogja malah naik bus yang ke Solo.

2 comments:

  1. Bus, alternatif pilihan transportasi darat yang menyenangkan

    ReplyDelete
  2. sekarang bus juga semakin nyaman ya, apalagi tol baru sudah banyak dibuka semakin cepat juga :)

    ReplyDelete

Terima Kasih - @melfeyadin