Sering kita merasa takut melakukan sesuatu, ragu-ragu karena terbayang resiko yang akan dihadapi nanti. Ntah resiko dengan bahaya kecil ataupun bahaya yang sangat besar sekali. Namun, setiap resiko pasti ada jawaban, setiap permasalahan ada solusinya. Dan masing-masing kita punya pilihan untuk melakukan setiap resiko tersebut.
Selasa, 24 Oktober 2017, bertempat di Kawasan BSD Extreme Park, saya akhirnya merasakan bagaimana menghadapi resiko tersebut. Sesuai dengan namanya, Extreme Park, di sini tersedia wahana-wahana yang akan menantang adrenalin, seperti Bike Park, Go-Kart Sirkuit, Paint Ball, dan beberapa wahana yang tidak akan cukup dimainkan hanya sekali. Sayangnya, sepaket dengan namanya, di sini pun cuacanya sungguh extrem. BSD yang terkenal dengan suhu udara yang sangat panas. Sukses membuat saya harus merasakan yang namanya demam setelah pulang dari bermain di sana. Well, bukan tanpa sebab sih, tapi ini terjadi karena tubuh saya terpaksa merasakan perubahan cuaca yang sangat extrem, dari ruangan ber-AC dengan suhu 16 derajat dan tiba-tiba ketika keluar ruangan, panasnya sampai ke ubun-ubun.