Monday, 18 May 2015

Flavor Bliss Tempat Hang Out Asik di Serpong Tangerang

The Flavor Bliss. Ft.malesbanget.com

Pertama kali mendengar Flavor Bliss, saya pikir tempat ini adalah sebuah nama restoran di satu pusat perbelanjaan, seperti misalnya di sebuah Mall. Apalagi ketika mendengar lokasinya ada di Serpong Tangerang. Tapi ternyata bukan, Flavor Bliss merupakan tempat hang out iconik di kawasan Alam Sutera, Serpong Tangerang dan sekitarnya yang menggabungkan 3 kelebihan sekaligus, yakni, tempat makan, tempat bermain dan shooping. Tidak salah memang karena fokusnya sendiri adalah, eat, play and shop.


Ring O
Dan untuk pertama kalinya ketika saya datang ke Flavor Bliss, atas undangan sebuah acara talk show dalam rangka Hari Kartini bulan April lalu yang bertajuk Woman in You. Dengan pengisi acara seorang selebriti dan penulis buku terkenal yaitu, Dewi Lestasi (Dee Lestari). Acara yang digelar di O-Ring Venue, pusat kegiatan atau panggung utama yang ada di Flavor Bliss itu cukup berjalan lancar,  acaranya menarik, karena memang tempatnya di ruangan terbuka. Sehingga para tamu undangan yang rata-rata komunitas dari perempuan menikmati semua acaranya sampai akhir.

Dee Lestari
Komunitas Dari Perempuan
Sebelum mengenalkan Flavor Bliss, saya mau cerita sedikit acara Woman In You yang saya datangi kemarin itu. Dee (panggilan Dewi Lestari) menceritakan banyak pengalamannya dalam menciptakan sebuah buku, bagaimana dari awalnya ia menerbitkan buku secara indie (memasarkan sendiri) dengan jumlah yang fantastis yakni 7000 eksemplar, dan ajaibnya buku tersebut laku terjual hanya dalam waktu kurang lebih 14 hari saja. Dan bagaimana pula dia bercerita tentang inspirasi dari setiap buku yang dia tulis. Konsisten adalah kunci keberhasilannya dalam menulis dan menjadi penulis hebat seperti sekarang ini. Acaranya yang dihadiri oleh banyak komunitas khususnya perempuan ini diadakan sampai malam hari dengan menampilkan kembali Dee untuk bernyanyi, masih di O-Ring Venue, yang memang disediakan oleh Flavor Bliss untuk kegiatan yang seru-seru dengan berbagai event tematik setiap bulannya.

Flavor Bliss Tempat Hang Out Asik di Serpong Tangerang.

Seperti yang saya bilang di atas, The Flavor Bliss merupakan destinasi lengkap untuk berlibur bersama keluarga, lokasinya yang strategis dan mudah dijangkau, memungkinkan siapa saja untuk datang kesini. Banyaknya tenant dengan beragam pilihan untuk belanja, bermain dan kuliner tentunya menjadi pilihan bijak. Apalagi dengan luas 6.5 hektar dan mengusung konsep outdoor, menjadi tempat yang sangat nyaman dan asik untuk hang out bareng keluarga.Parkir yang luas dan ditata sedemikian rupa dengan lorong-lorong yang unik, menurut saya. Dan pastinya berbeda dari tempat hang out (seperti mall) lainnya. Berada disini seakan kita tidak sedang ada di Tangerang, tapi disebuah surga yang menyuguhkan banyak pilihan kuliner yang seru-seru.
Contohnya saja, kuliner khas dari Korea yang ada di tenant Pat Bing Soo, tepatnya ada di lantai 2 Seorae. Patbingsu sendiri merupakan dessert yang sangat terkenal di Korea, yaitu es serut dengan kacang merah yang diberikan berbagai macam toping seperti buah, rice cake dan lainnya.

Pat Bing Soo
Atau mau nyobain Warung yang unik sambil merasakan suasana seperti dirumah Si Doel, karakter dalam drama Betawi Si Doel Anak Sekolahan pada tahun 90-an? Warung di bikin mirip seperti rumah si Doel ini menyajikan masakan khas Betawi, seperti Soto Betawi dan lontong Cap Go Meh.

Warung Si Doel
Tidak cuma itu, ada banyak tenant yang lain, seperti Baskin Robin, Sushi Tei, Bandar Djakarta, Pho24 (Mie khas Vietnam), Wendys, Warung Tekko yang menyediakan spesial iga Sapi penyet, Warung Rawit, Red Bean, Starbuck, Pisa Cafe dan lainnya. Disini juga ada The Holy Crab dong, seru banget, kan?

Nah, buat tempat shoppingnya sendiri, di sini ada Loka, pusat perbelanjaan dengan produk-produknya berkualitas. Loka buka setiap hari mulai pukul 7 pagi sampai 10 malam. Lalu ada Chocomory, nggak perlu jauh-jauh ke Bogor kalau mau nyobain Coklat Cimory, karena di Flavor Bliss ada cabangnya. Dengan konsep toko coklat pertama di Indonesia dengan kualitas produknya yang nggak kalah dari luar negeri. Karena dibuat di pabrik sendiri. Cobain deh buat yang suka coklat.

map tenant di flavor bliss
 Selain itu ada Grande Factory Outlet, Stevan Meat Shop yang memfokuskan menjual daging-daging impor yang berkualitas. Tapi yang membuatnya berbeda dengan cabang lainnya, baru di Flavor Bliss Stevan Meat Shop membuat area restoran juga, jadi konsumen yang datang dapat langsung memilih daging dan men-grilled nya langsund di outlet dan menikmatinya ditempat. Fresh banget, kan jadinya? Nggak cuma itu ada juga The Harvest dan Total Buah Segar, yang tentunya menjual berbagai macam buah-buah segar baik impor maupun lokal.

Stevan Meat Shop
Untuk area play atau bermain bagi anak-anak, The Flavor Bliss menyediakan tempat khusus untuk mereka. Ada Little Jungle yang dapat digunakan anak-anak usia 1-15 tahun. Dibedakan sesuai zona umur, dengan konsep hutan yang meng-edukatif. Buat yang suka paintball atau tembak-tembakan nih, di Flavor Bliss juga ada lhoo. Permainan olah raga yang menguji adrenalin ini banyak sekali peminatnya. Patriot Paintball sendiri di Flavor Bliss sudah dibangun sejak tahun 2008 lalu. Dan merupakan area paintball terbesar di Jabodetabek dengan fasilitasnya yang lengkap. Tidak cuma Paintball, ada juga Spartan arena futsal buat berolahraga. Seru ya. Apalagi booking Spartan bisa lewat mention di twitternya @flavorbliss terus saat inipun lagi ada spesial promo, lho.

Dari kulineran, belanja dan bermain jadi satu. Tidak heran Flavor Bliss setiap minggunya selalu ramai didatangi pengunjung. Dengan konsep one stop culinary and entertainment destination, flavor bliss sangatlah cocok untuk kebutuhan para wanita.

Yang menariknya lagi, di tahun 2015 ini, Flavor Bliss sudah membuat kalender Event sampai akhir tahun nanti sesuai tema yang sedang berlangsung, salah satunya talk show yang saya hadiri kemarin dibulan April. Setiap minggunya ada weekend go Lucky dari live event yang digelar. Pokoknya banyak deh. Saya pengen kesana lagi. Lokasinya benar-benar strategis, dari Bogor saja saya cuma dua kali naik kereta, tapi itupun dihitung karena ada transit di Tanah Abang lalu dilanjutkan naik angkot atau taksi yang bisa langsung sampai di depan Flavor Bliss.
Terus setiap minggu pagi ada Jogjam yang digelar area parkir, mulai dari jam 7 pagi sampai selesai.


Mau tau banyak tentang Flavor Bliss? Kalian bisa kepoin dulu deh official website nya di www.theflavorbliss.com and akun sosial media twitter dan instagramnya @flavorbliss. Fanspage Flavor Bliss. Atau mau lihat di channel youtube flavor bliss juga ada. Kalau bingung nyari lokasi Flavor Bliss, bisa lihat di google map di sini http://www.theflavorbliss.com/get-in-touch.
The Flavor Bliss Alam Sutera
Jl. Alam Sutera Boulevard, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Indonesia.

Foto: www.theflavorbliss .com

7 comments:

  1. KAlau aku mikirnya pertama kali Flavor bliss itu Mall

    ReplyDelete
  2. Salah banget emang buka review beginian pas jam makan siang. Makin laper :3

    ReplyDelete
  3. tempat hang out yang asyik yaaa

    ReplyDelete
  4. aku pernah dateng ke Flavor Bliss, emang tempatnya keren dan asik buat nongkrong bareng temen2

    ReplyDelete

Terima Kasih - @melfeyadin